|

Program Makan Bergizi Gratis Di Sekolah IKN Jadi Prioritas Prabowo-Gibran

bagikan

Program Makan Bergizi Gratis – Kementrian PPN/Perencanaan Pembangunan Nasional Bappenas/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional. Sampaikan beberapa program prioritas nasional era pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Makan-Bergizi-Gratis-Di-Sekolah-IKN-Jadi-Prioritas-Prabowo-Gibran

Program makan Bergizi Gratis dan Pembangunan di sekolah di IKN/Ibu Kota Nusantara masuk program prioritas nasional tahun depan. Scenaider Clasein Hasudungan Siahaan, Ia mengatakan makan bergizi gratis masuk program nasional ke-4. Dengan fokus memperkuat pembangunan SDM/Sumber Daya Manusia, Teknologi Pendidikan, Sains, Kesehatan, Prestasi olahraga ataupun kesetaraan gender, juga penguatan peran perempuan pemuda juga penyandang disabilitas. Disebut olehnya Program ini akan menyasar ke sekolah juga pesantren dengan sasaran ke 15,42 juta jiwa yakni anak sekolah, santri, ibu hamil juga menyusui dan balita.

Highlight Program pertama, memberikan makanan bergizi sehat di sekolah ataupun pesantren serta bantuan gizi untuk balita, ibu hamil dan menyusui. Dengan target sasaran 15.42 juta jiwa di 514 Kabupaten/Kota ini adalah quick wins. Lalu di era kepemimpinan Prabowo akan di bangun 4 SMA unggulan di beberapa wilayah contohnya IKN, NTT, Sulawesi Utara dan Maluku Utara. Bukan hanya mendirikan sekolah saja. Prabowo juga akan merenovasi 90.000 ruang kelas se-Indonesia. Prabowo juga akan melanjutkan hilirisasi dan pengembangan industri berbasis SDA/Sumber Daya Alam. Programnya dengan membangun sarana dan prasarana pada kawasan industri maupun kawasan ekonomi khusus prioritas. Pengembangan hilirisasi dengan berbasis sumber daya hayati contohnya sawit dan rumput laut.

Baca Juga: Progres Landasan Pacu Bandara IKN Hampir Beres

Apa itu Program Makan Gratis

https://takenupload.com/Apa itu Program Makan Gratis
Program ini bertujuan untuk memberikan akses makanan gratis bagi warga, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan, sebagai bentuk dukungan dalam mengatasi masalah pangan dan kemiskinan. Program ini sering dijadikan salah satu bentuk janji kampanye untuk menarik perhatian pemilih dan menunjukkan kepedulian terhadap isu-isu sosial yang penting. Dalam pelaksanaannya, program semacam ini biasanya melibatkan keterlibatan masyarakat, baik dalam penyediaan makanan maupun dalam distribusinya.

Tujuan Prabowo Subianto dalam mencanangkan program makan gratis dapat diartikan sebagai upaya untuk mengatasi masalah kemiskinan dan kelaparan di Indonesia. Program ini bertujuan untuk memberikan akses makanan yang cukup dan berkualitas bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang kurang mampu. Dengan adanya program makan gratis, diharapkan kebutuhan dasar masyarakat dapat terpenuhi. Yang pada gilirannya dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan rakyat. Program makan gratis dapat menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk mencapai tujuan pembangunan yang lebih besar. Contohnya seperti mengurangi angka stunting, meningkatkan kesehatan masyarakat, dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *